Luangkan waktu, siapkan minuman dan selamat menikmati

Rabu, 29 Januari 2014

Pantai Pandawa Kutuh,Bali - Si Cantik Yang Masih Alami

Januari 2014 saya sekeluarga berlibur ke bali, sengaja ambil libur selama seminggu setelah usai libur nasional natal&tahun baru dengan harapan lokasi lokasi wisata dibali sudah sepi otomatis harga harga penginapan dan rental mobil/motor juga sudah turun tarifnya setelah high season.
Tempat tujuan selama dibali seperti biasa sudah umum seperti pantai kuta,sanur,benoa,kintamani,batur,ubud,tampak siring,tanah lot,jimbaran,besakih&garuda wisnu kencana.
Tapi ketika saya mengeluh kepada sopir mobil rental tentang pantai kuta yang sangat kotor dan pantai benoa yang sangat komersil dan dikaping kaping pantainya oleh pengelola wisata air, si sopir yang bernama kadek menceritakan ada pantai baru yang baru dibuka sekitar setahun dan masih alami.
Singkatnya saya minta diantar ke pantai tersebut namanya pantai Pandawa Kutuh letaknya tidak jauh dari pantai benoa.
Ternyata memang benar, Pantai Pandawa Kutuh masih alami,bersih&murah.
Anak & Istri dengan latar belakang pantai pandawa kutuh

Pantai pandawa kutuh dari ketinggian sebelum pintu masuk
Sebelum tiba di pantai pandawa kutuh kita akan melewati jalan yang membelah tebing dan yang luar biasa ditebing dilubangi dan dipasang patung patung artistik menurut sopir saya itu adalah patung patung pandawa lima.

Sekeluarga berpose didepan patung arjuna
Salah satu patung dalam rongga tebing pantai pandawa kutuh
Patung patung raksasa dalam rongga tebing pantai pandawa kutuh
Selain itu didepan tebing pantai pandawa kutuh terdapat pura suci
Bali memang tempat berjuta Pura
Sampai dilokasi kita hanya dikenakan biaya Rp. 2.000 per orang dan bebas parkir, benar benar murah dan mungkin tidak ditemukan ditempat lain di indonesia terutama dijawa hahahahaha.
Dua ribu rupiah saja untuk pantai alami ini
ini pantai pandawa kutuh:
lagi Pura ditepi pantai
jejeran kursi malas berpayung yang disewakan Rp 50.000/sepuasnya saat itu
pantai pandawa kutuh
pasir pantai pandawa kutuh, luar biasa, love indonesia
segarrrrr
segarrr
kano yang disewakan dengan harga murah
Saya sungguh beruntung waktu dipantai pandawa kutuh soalnya waktu itu ada upacara keagamaan bali (tidak tahu apa namanya):

ada yang narsis ditengah upacara keagamaan bali






Video amatir pantai pandawa kutuh:

Source » http://www.wakrizki.net/2011/02/membuat-komentar-facebook-sederhana.html#ixzz1nMfGoBHS